foto: cnn.com
Seorang ilmuan asal Rusia bernama Igor Ashurbeyli telah merencanakan pendirian negara luar angkasa bernama Asgardia. Meski belum secara resmi berdiri, saat ini telah banyak warga di bumi termasuk Indonesia yang mendaftar jadi Asgardian (sebutan untuk warga negara Asgardia).
Proyek luar angkasa tersebut pertama kali diumumkan pada tahun 2016 oleh Ashurbeyli, lalu awl 2017 secara resmi dibuka pendaftaran menjadi warga negara Asgardia.
"Secara fisik, warga negara (Asgardia) nantinya akan berada di Bumi dan mereka bisa tinggal di berbagai negara. Di sisi lain, mereka juga menjadi warga Asgardia," ujarnya saat pertama kali mengungkap proyek Asgardia.
Tak main-main dengan proyeknya tersebut, Ashurbeyli berencana akan mendaftarkan negara buatannya itu ke PBB setelah wargan negara yang mendaftar berjumlah 100.000 orang.
Saat ini telah terdaftar setidaknya 200ribu pendaftar dari 200 negara yang ada di dunia, termasuk warna negara Indonesia. Bagi yang sudah diterima, nantinya akan mengantongi sertifikat Asgardia. Yang bersangkutan akan memiliki dwi kewarganegaraan.
Syarat khusus menjadi warga negara Asgardia adalah mau berbagi informasi diri secara transparan, negara ini tidak menerima hewan atau robot sebagai warga negaranya.
Terkait tempat tinggalnya di luar angkasa kelak, wahana Asgardia akan mengambil konsep desain futuristic seperti yang sering kita saksikan di film-film animasi.
Layaknya pesawat luar angkasa megah yang ada di film-film science fiction. Wahana tersebut juga bisa menampung setidaknya 150 juta jiwa manusia, dan dirancang oleh para ahli-ahli antariksa dari Kanada, Rumania, Rusia, dan Amerika Serikat.
Layaknya sebuah negara, nantinya pemerintah Asgardia juga akan membangun negara dengan system pemerintahan dan hukum demokrasi.
Negara ini juga bercita-cita bisa melindungi bumi dari ancaman meteor, komet, matahari dan sebagainya.
Saat ini tercatat lebih dari 11 ribu orang warga Indonesia yang sudah mendaftar sebagai warga negara Asgardia.
Kamu berminat mendaftar juga? Ternyata caranya sangat mudah sehingga banyak orang yang bisa langsung mendaftar. Bagaimana caranya? Kamu bisa mengunjungi alamat https://asgardia.space.en/.