Kiamat Diramalkan Terjadi pada 22-28 September 2015

Teori konspirasi meramalkan kiamat akan terjadi pada rentan 22-28 September 2015, dengan sebuah peritiwa batu raksasa menerjang Bumi. Dahsyat. Dilansir Mirror, Ahad (7/6), para tukang prediksi akhir jaman di berbagai blog dan situs telah berpatisipasi dalam teori ini. Mereka sepakat periode antara 22-28 September sebagai kerangka waktu menuju kiamat. 

Bahkan, banyak ahli teori Alkitab menguatkan kejadian itu akan memicu peristiwa Pengangkatan dan awal dari the seven-year-tribulations, tujuh tahun kesengsaraan terkait murka tuhan. Namun, teori yang terbatas dalam kelompok kecil dari gereja ini telah dibantah oleh para ilmuwan. Sebab, hampir semua asteroid yang menuju bumi hancur karena gesekan atmosfer bumi. Komet itu akan pecah berkeping dan habis sebelum menerjang tanah. 

Adalah NASA yang selalu mendeteksi asteroid prioritas tinggi. NASA memastikan tidak ada asteroid atau komet yang berada pada jalur tabrakan dengan Bumi, sehingga probabilitas tabrakan besar sangat kecil. 

"Bahkan, hal terbaik yang bisa kita katakan adalah tidak ada objek besar yang kemungkinan akan menyerang Bumi setiap saat dalam beberapa ratus tahun ke depan," kata seorang juru bicara NASA. 

Meski demikian, peryataan NASA tidak merubah keyakinan dari teori konspirasi. Mereka percaya peristiwa yang akan memicu munculnya sesuatu dalam labirin Illuminati itu. Peristiwa ini juga disebut disponsori New World Order (NWO) yang akan mengambil alih dunia.