Mengatasi masalah salah kirim pada email google, gmail meluncurkan layanan undo sent yang akan mampu bekerja kurang dari 30 detik setelah pengirim sadar bahwa ia salah kirim email. Jadi jika ada seseorang salah kirim email, maka ia tinggal mengklik 'undo sent' sehingga email yang terkirim akan kembali dan tidak jadi dikirim.
Fitur 'undo sent' juga terdapat di Inbox, yakni aplikasi mobile milik Google. Inbox ini berfungsi untuk mengatur email dan bertujuan mempermudah pemilik email untuk membaca email-email yang masuk.
Seperti dilansir The Independent, fitur 'undo sent' ini sebenarnya sudah ada sejak dulu dan menjadi bagian dari riset Google.
Adanya 'undo sent' memberikan pengguna Gmail fitur istimewa yang biasanya tidak dapat diakses di layanan email lainnya.
Dengan adanya 'undo sent' maka para pengguna Gmail tidak perlu merasa malu lagi karena salah kirim email. Mereka tinggal menekan tombol 'undo sent' dan masalah selesai.