Microsoft Devices Indonesia meluncurkan dua produk terbarunya berupa telepon seluler (ponsel) pintar Nokia, Lumia seri 640 LTE dan 640 XL Dual SIM, dengan sistem komputasi yang lebih personal dan peningkatan integrasi layanan daring."Dengan ponsel pintar ini, kita ingin menekankan komitmen inovasi produk diberikan ke semua orang, baik dari sisi teknologi hingga kreativitas," kata Marketing Manager Microsoft Devices Indonesia, Irwan Hermawan, di Jakarta, Senin (4/5).
Dalam konferensi pers peluncuran tersebut ia menjelaskan, kedua ponsel tersebut dilengkapi memori internal sebesar 1 Gigabyte dan prosesor quad-core dari Qualcomm Snapdragon.Kedua ponsel pintar tersebut juga dibekali piranti lunak berupa sistem operasi Lumia Denim atau Windows Phone 8.1, tuturnya menambahkan.
Untuk Nokia Lumia 640 LTE memiliki layar HD display berukuran 5 inchi, sedangkan Lumia 640 XL Dual SIM memiliki layar display sebesar 5,7 inchi.
Keduanya juga telah mengadopsi layar ClearBlack Display dengan Corning Gorilla Glass 3."Lumia 640 LTE sudah menggunakan 4G, sedangkan yang seri 640 XL DS masih menggunakan jaringan 3G. Keduanya bisa menjadi pilihan bagi masyarakat, tapi performa yang dihasilkan juga berjalan mulus dan cepat," ujarnya menjelaskan.
Untuk urusan kamera, Lumia 640 LTE dibekali kamera belakang beresolusi delapan megapixel dan kamera depan memiliki resolusi satu megapixel, sedangkan kamera belakang 640 XL DS beresolusi 13 megapixel ZEISS Optic dan kamera depan lima megapixel.
Ia menjelaskan, pilihan warna kedua ponsel tersebut antara lain glossy white dan matte black, sedangkan khusus untuk Lumia 640 XL DS juga diluncurkan warna orange.
"Lumia 640 XL DS sudah bisa dibeli mulai hari ini dengan harga Rp2.999.000, dan 640 LTE hanya dipasarkan lewat daring mulai 8 Mei dengan harga khusus hingga Rp1.849.000," tutur dia.