Rencana tersebut bertujuan agar program keagamaan yang dilaksanakan di Masjid Agung Islamic Center Pasirpengaraian juga dapat tersampaikan ke masjid besar di kecamatan.
Sehingga dapat memperluas syiar Islam di Negeri Seribu Suluk. Di mana terobosan yang akan dilakukan oleh Bupati Rohul dua periode itu, tidak lain untuk mewujudkan visinya mengaktualisasikan nilai-nilai keagamaan.
‘’Kita harapkan terkoneksinya program keagamaan Masjid Agung dengan masjid besar di kecamatan secara online, dapat menciptakan sebuah sistem pembinaan komprehensif di masjid-masjid besar kecamatan baik di sisi keilmuan, dan juga dari bacaannya,’’ ungkap Bupati Rohul Drs H Achmad MSi via selullar kepada driau.com, Minggu (14/7) terkait program kegiatan keagamaan di Masjid Agung Madani Islamic Center Pasirpengaraian.
Menurutnya, dengan sistem ini, maka seluruh program-program keagamaan serta fasilitasi Masjid Agung Islamic Center Pasirpengaraian seperti laboratorium Alquran dan perpustakaan Islam dapat diakses secara online di kecamatan. (*)